Dalam dunia kedokteran, rasa sakit saat menjalani operasi atau prosedur kesehatan lainnya dapat dihilangkan dengan pemberian anestesi. Anestesi sendiri berarti hilangnya rasa atau sensasi di tubuh, dan jenisnya ada bermacam-macam.
Cara kerja anestesi adalah dengan menghentikan atau memblokir sinyal saraf dari pusat rasa sakit yang akan dirasakan pasien selama operasi atau ketika menjalani prosedur medis tertentu. Anestesi dapat diberikan dalam berbagai bentuk, seperti salep, semprotan, suntikan, atau gas yang harus dihirup oleh pasien.