KEGIATAN SPIP RSUD KOTA BOGOR

dokter rsud kota bogor 10
Berita

KEGIATAN SPIP RSUD KOTA BOGOR

  • admin
  • July 31, 2018

Sistim Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) merupakan Proses yang integral pada tindakan dan kegiatan yang dilakukan secara terus menerus oleh pimpinan dan seluruh pegawai untuk memberikan keyakinan memadai atas tercapainya tujuan organisasi melalui kegiatan yang efektif dan efisien, keandalan pelaporan keuangan, pengamanan aset negara, dan ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan.

Tujuan

Mewujudkan tata kelola penyenggaraan Pelayanan Kesehatan yang efektif dan efisien di RSUD Kota Bogor

DASAR HUKUM

  • Instruksi Presiden No 15 Tahun 1983 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengawasan dan Instruksi Presiden No 1 Tahun 1989 tentang Pedoman Pengawasan Melekat
  • Keputusan Menteri PAN NoKEP/46/M.PAN/2004 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pengawasan Melekat
  • Peraturan Pemerintah No 60. Tahun 2008 Tentang Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP)

UNSUR SPIP

PELAKSANAAN SPIP

  • Pembuatan kebijakan SPI RSUD Kota Bogor à Keputusan Direktur RSUD Kota Bogor No 445/73/SK-RSUD/XI/2017
  • Penyusunan Buku Pedoman SPI RSUD Kota Bogor
  • Pembuatan SPO tentang Sistim Pengendalian Inter Rumah Sakit à SPO No 022SPO/SPI/11/2017
  • Pembentukan Tim Satgas SPI RSUD Kota Bogor à SK No 445/77/SK-RSUD/XI/2017
  • Pembuatan Rencana Tindak Pengendalian
  • Monitoring dan Evaluasi Kegiatan

dokter rsud kota bogor 10